
Sedang bingung mencari router wifi murah dan handal dengan budget terbatas? Tenang saja pada kesempatan kali ini admin mau berbagi mengenai 6 Rekomendasi Router Murah dibawah 200ribuan. Yuk disimak
Meskipun murah, router yang akan disebutkan dibawah ini pastinya sudah teruji ya. Dalam penentuan ini admin menggunakan berbagai pertimbangan dari produk terlaris, fitur fitur yang ditawarkan, serta pengalaman admin dan teknisi jaringan di wilayah sekitar tentunya. Berikut adalah 6 Router WiFi murah yang bisa menjadi pertimbangan teman teman pembaca :
1. Tenda N301

Merek tenda mungkin sudah tidak asing lagi di telinga para teknisi jaringan internet, karena disamping harga yang murah, kualitas yang ditawarkan pun tidak mengecewakan. Tenda N301 merupakan router yang memang dirancang bagi pengguna rumahan, bentuk yang kecil serta cara setting yang mudah banyak menjadi idola teknisi internet. Di pasaran, harga router ini berada di kisaran 145rb – 165rb. Beberapa yang menjadi poin utama router ini adalah
- Mudah diatur. Hanya dengan 3 langkah mudah dan dalam hitungan menit router sudah dapat dipakai
- Berbagai pengamanan tingkat lanjut seperti 64/128bit WEP、WPA-PSK、WPA2-PSK serta MAC Filtering
- Daya pancar yang di sebarkan sangat kuat dan dapat dikatakan paling bagus diantara router di kelas harganya
- Tampilan halaman setting mudah dipahami oleh pengguna baru
- Menurut beberapa teknisi, router ini bisa di modif untuk dijadikan perangkat Outdoor
- Casing bawaan tidak terdapat holder untuk di tempel langsung ke dinding.
- Ada beberapa orang yang melaporkan bahwa router ini saat beroprasi pada suhu panas akan mudah untuk kembali ke settingan semula/reset
Link Produk Tenda N301
2. Tenda F3

Masih dalam 1 merek yang sama, Tenda F3 bisa menjadi pilihan lain jika Tenda N301 dirasa kurang pas. Untuk bentuknya, router ini terlihat besar dengan dilengkapi 3 buah antena dengan masing-masing antena 5dBi. Tenda F3 dibekali dengan kecepatan hingga 300Mbps. Dibandingkan dengan seri lain, Bentuk dari Tenda F3 juga menarik dan terlihat minimalis baik saat diletakan di meja ataupun di tempel pada dinding. Di pasaran, harga router ini berada di kisaran 165rb – 195rb. Beberapa yang menjadi poin utama router ini adalah
- Sama seperti Tenda N301, seri pada Tenda F3 mudah diatur hanya dalam hitungan menit
- Mendukung mekanisme keamanan WPA, WPA2, WPA-PSK/WPA2-PSK untuk menambah tingkat keamanan
- Antarmuka halaman setting yang sederhana dan mudah dipahami
- Tampilan router yang clean dan minimalis
- Terdapat holder belakang pada router mempermudah untuk pemasangan pada dinding
- Memiliki 3 buah antena yang dikalim cukup stabil
Link Produk Tenda F3
3. TP-Link TL-WR840N

TP-Link dapat dikatakan merek router wifi paling populer di pasaran, penduduk awam dan beberapa teknisi banyak yang memakai router keluaran TP-Link. Untuk seri router TP-Link WR840N merupakaan jenis router best seller yang admin temukan dipasaran. Hal ini bukan tanpa alasan, disamping brand besar serta kualitas produk yang sudah tidak dapat diragukan lagi, jadi wajar saja bila merek ini banyak menarik banyak minat. Untuk beberapa teknisi Indihome paling banyak memakai seri ini karena memili kesetabilan sistem yang baik. Di pasaran, harga router ini berada di kisaran 145rb – 170rb. Beberapa yang menjadi poin utama router ini adalah
- Terdapat banyak setting yang dapat dimaksimalkan pengguna
- Memiliki WPS Button dan di dukung keamaan WEP WPA WPA2 WPA/WPA2-Enterprise (802.1x)
- Mendukung berbagai mode seperti Router Mode, Access Point Mode, Range Extender Mode, WISP Mode
- Bentuk yang menarik serta terdapat holder jika akan di tempel pada dinding
- Bagi pengguna baru mungkin akan terdapat kesulitan karena tampilan setting yang terkesan bertingkat tingkat hingga sulit dipahami
- Awet dan memiliki sistem yang stabil
- Banyak dipakai oleh teknisi Telkom maupun teknisi jaringan lain
- Daya sebar sinyal yang tidak terlalu luas
- Dapat diatur melalui aplikasi TP-Link tether
Link Produk TP-Link TL-WR840N
4. TP-Link TL-WR820N

Walaupun sebelumnya sudah ada seri TL-WR840N, TP-Link juga merilis seri lain yaitu TL-WR820N. Di seri ini desain yang diusung tplink menjadi lebih simpel. Akan tetapi ada beberapa yang di pangkas pada seri ini, diataranya adalah pengurangan port LAN yang hanya ada 2 port dan 1 port WAN. Pada seri ini terlihat cangkang router yang menjadi lebih kotak dan kecil. Meskipun begitu, untuk fungsi holder dinding tetap ada pada seri ini. Seri ini adalah seri termurah yang menjadi solusi brand TP-Link. Di pasaran, harga router ini berada di kisaran 135rb – 155rb. Beberapa yang menjadi poin utama router ini adalah
- Harga yang sangat terjangkau untuk merek TP-Link
- Desain yang semakin minimalis serta tetap memiliki holder untuk dinding
- Pengurangan port LAN menjadi 2 mungkin menjadi pertimbangan khusus untuk pengguna
- Daya tahan yang kurang baik menjadi pertimbangan pengguna
- Fitur sistem yang kurang lengkap menjadi pertimbangan khusus jika akan membeli produk ini
- Memiliki WPS Button dan di dukung keamaan WEP WPA WPA2 WPA/WPA2-Enterprise (802.1x)
- Mendukung berbagai mode seperti Router Mode, Access Point Mode, Range Extender Mode, WISP Mode
- Dapat diatur melalui aplikasi TP-Link tether
Link Produk TP-Link TL-WR820N
5. Totolink N300RT

Totolink mungkin masih terdengar baru bagi beberapa orang, akan tetapi ternyata bagi beberapa orang, untuk perangkat khususnya router terdapat pengguna tersendiri. Walaupun dapat dikatakan merek baru, ternyata fitur fitur yang ada pada router ini tidak dapat di pandang sebelah mata. Sebagai contoh fitur yang berguna pada router Totolink N300RT ini adalah adanya multi SSID, pembagian bandwith dan lain sebagainya. Jika melihat dari harga yang ditawarkan serta fiturnya, dapat dikatakan router ini termasuk kategori router wifi murah. Dari beberapa teknisi banyak memakai router ini karena dapat di modifikasi sebagai perangkat outdoor dengan tambahan box outdoor. Di pasaran, harga router ini berada di kisaran 160rb – 175rb. Beberapa yang menjadi poin utama router ini adalah
- Fitur fitur yang lengkap seperti multi SSID, bandwidth management
- Dapat di modif outdoor dan dapat menggunakan POE
- Tampilan sistem yang cukup mudah dipahami serta setting awal cepat
- Desain router masih terkesan jadul dan kurang menarik
- Terdapat heat dissipation yaitu semacam jendela untuk mengeluarkan panas
- Terdapat holder untuk dinding
- Terdapat fitur IPTV
- Fitur keamanan WPA/WPA2 (TKIP/AES)
Link Produk Totolink N300RT
6. Totolink N200RE

Totolink N200RE dapat dikatakan versi mungil dari router totolink, untuk panjangnya saja hanya berukuran sebesar kartu kredit. Untuk yang menyukai perangkat router compact mungkin ini bisa menjadi pilihan. Akan tetapi, untuk mendapatkan ukuran yang kompak ini ada beberapa yang harus di pangkas diataranya adalah absennya holder dinding, sehingga untuk pemasangan router di tembok harus membutuhkan tambahan double foam agar bisa menempel. Sedangkan untuk sistem yang dalamnya tidak jauh dari seri N300RT. Di pasaran, harga router ini berada di kisaran 135rb – 150rb. Beberapa yang menjadi poin utama router ini adalah
- Ukuran yang kompak dan tidak memakan banyak tempat menjadi pilihan beberapa user
- Harga murah dengan fitur yang banyak
- Tampilan sistem di dalamnya yang mudah dipahami
- Desain masih terkesan jadul dan kurang menarik
- Tidak terdapatnya holder untuk tembok
- Terdapat fitur IPTV
- Terdapat fitur parental kontrol
- Terbatasnya port LAN yang hanya 2 port
Link Produk Totolink N200RE
Demikian 6 Rekomendasi Router WiFi Murah dibawah 200ribuan. Sebenarnya di pasaran banyak router lain seperti merek D-Link, Mercusys, Xiaomi dll. Akan tetapi disini admin melakukan beberapa seleksi yang menurut admin sesuai dengan harga, kualitas, fitur yang ditawarkan, serta rekomendasi beberapa teknisi jaringan yang admin kenal. Semoga bermanfaat, terimakasih.