Alasan Menyembunyikan Jumlah Subscriber Youtube Berdampak Negatif

By | 29 Mei 2020

Apakah ada dampak negatif dari menyembunyikan jumlah subscriber Youtube? atau tengah berfikiran untuk menyembunyikan jumlah subscriber channel youtube? Jujur saja penulis sedang ada di kondisi sekarang ini. Hehe

Postingan ini mungkin sangat bertolak belakang dengan video Youtube dari Channel YStekno saya yang berjudul “Cara Menyembunyikan Jumlah Subscriber Channel Youtube” tetapi mungkin menarik juga jika saya menulis pro kontra dari pilihan ini.

Ok baik mungkin ada beberapa dari rekan Content Creator yang masih dini dalam merintis youtube serta baru memiliki jumlah subscriber sedikit lantas berfikiran untuk menyembunyikan jumlah subscribernya. Atau mungkin ada hal lain.

Sebenarnya tidak salah untuk menampilkan atau menyembunyikan jumlah subscriber , karena berdasarkan referensi dari sebuah artikel internet, hal ini tidak mempengaruhi dari algoritma Youtube itu sendiri.

Disini saya akan menyampaikan beberapa opini pribadi mengapa menyembunyikan jumlah subscriber itu memiliki dampak negatif.

Pertama, jika menempatkan diri sebagai penonton youtube, sering kali saya melihat jumlah subscriber dari suatu channel, dan saya tidak ambil pusing dengan jumlah subscriber, yang saya lihat adalah jika sebuah channel memiliki konten yang bagus, menarik dan sesuai dengan preferensi, penonton pastinya akan subscribe. Hal in juga bisa menjadi bahan saringan untuk mendapatkan subscriber yang memang loyal dengan konten kita, bukan subscriber yang hanya bot atau akun tidak bertuan. Hal ini akan lain cerita jika kita menyembunyikan jumlah subscriber kita.

Kedua, menampilkan jumlah subscriber bisa menunjukan bahwa kita PD dengan konten yang dibuat, tidak malu dan tidak ada rasa minder. Coba bayangkan jika dari awal jumlah subs di sembunyikan, seseorang yang mengikuti perkembangan channel kita mungkin akan aware melihat perkembangan channel dengan semakin bertambahnya jumlah subscriber dari waktu kewaktu

Ketiga, menyembunyikan channel Youtube juga dapat dikatakan kita menutup akses atau info dari channel kita, bukankah lebih baik transparan dan jujur saja? Terkadang dengan transparan hal ini akan mendorong seseorang untuk subscribe ke channel kita lho.

Kesimpulan dari artikel pendek ini adalah selalu ada plus dan minus, selalu ada konsekuensi dari keduanya. Tidak ada salah dan benar, hal ini tetap sesuai dengan preferensi masing masing. Setelah menulis artikel ini, akhirnya saya tetap menampilkan jumlah subscriber. Demikian artikel ini semoga bermanfaat. Terimakasih

Tinggalkan Balasan