Cara Setting Router TP-Link TL WR820N dengan Mudah

By | 7 Juni 2021
Beranda » Tutorial » Cara Setting Router TP-Link TL WR820N dengan Mudah

Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi mengenai tutorial cara setting router TP-Link TL WR820N. Tutorial ini adalah serangkaian dari beberapa tutorial yang saya tulis pada situs ystekno.com

Seperti sudah banyak diketahui, router TP-Link TL WR820N bisa dikatakan seri router termurah yang di pasarkan oleh TP-Link. Walaupun dibandrol dengan harga yang murah, akan tetapi mode yang sematkan kedalamnya dapat di katakan cukup lengkap. Beberapa mode konfigurasi yang di tawarkan adalah Mode Router, Akses Point, Range Extender (Repeater) serta WISP Mode. Di pasaran, router jenis ini dapat ditebus dengan harga kurang dari 150ribu rupiah saja. Untuk spesifikasi lengkap dari router ini dapat dilihat pada website resmi TP-Link TL WR820N.

Kali ini saya akan melakukan konfigurasi Router ini dengan mengikuti langkah langkah yang di sebutkan dalam quick access guide. Sebagai catatan bahwa dengan mengikuti cara ini, maka setingan yang akan dipakai disini adalah Mode Router. Jadi jika kalian ingin menggunakan mode lain, mode Repeater atau WISP misalnya, kalian dapat melakukan penggantian pada langkah ke-5 di tutorial dibawah pada bagian pojok kanan atas bagian change mode.

Untuk konfigurasi router ini saya memakai topologi jaringan yang kira kira seperti ini.

topologi jaringan wr820n
Topologi Jaringan

Cara Setting Router TP-Link TL WR820N

  1. Hidupkan router TP-Link WR820N menggunakan adaptor bawaan

    Sebaiknya lakukan reset konfigurasi terlebih dahulu guna mengembalikan semua setingan router pada kondisi awal pabrik. Caranya adalah dengan menekan tombol hitam pada belakang router selama kira kira 10 detik hingga semua lampu led berkedip bersama.reset wr820n

  2. Sambungkan router ke Laptop yang akan digunakan sebagai alat bantu setting

    Selain laptop, smartphone android dan iOS juga dapat digunakan. Karena disini saya akan melakukan setting melalui jaringan wifi, maka saya sambungkan laptop ke SSID TP-Link TL WR820N. Untuk password dan SSID dapat dilihat pada bagian belakang router.
    ssid tplink wr820n

  3. Buka browser dan ketik http://tplinkwifi.net atau 192.168.0.1

    Alamat IP diatas adalah IP default bawaan dari pabrik.
    192.168.0.1

  4. Ganti password administrator pada halaman konfigurasi

    Pada tahap ini gunakan password kombinasi antara huruf angka dan simbol. Karena jika admin saja tidak bisa di lanjutkan ke langkah selanjutnya.setting router wr820n

  5. Isikan Zona waktu wilayah Indonesia

    Sesuaikan zona waktu yang anda inginkan. zona waktu wr820n

  6. Pilih tipe koneksi yang di jalankan

    Jika koneksi utama adalah dari modem Indihome (seperti topologi diatas) pilih autodetect saja.tipe koneksi

  7. Ganti nama SSID WiFi dan password

    Gunakan password yang mudah di ingat serta usahakan tidak menggunakan urutan angka atau kata yang mudah ditebak.ganti ssid wr820n

  8. Konfirmasi setting apakah sudah sesuai dengan yang di inginkan

    Setelah melakukan konfirmasi ini, router akan melakukan restart dan akan muncul dengan nama wifi baru.konfirmasi setting wr820n

  9. Setting TP-Link TL WR820N selesai

    Akan muncul SSID baru, untuk password sudah diganti sesuai dengan setting yang dilakukan diatas.
    ssid baru tplink wr820n

Catatan : Sebagai router terjangkau, sebaran sinyal TP-Link TL WR820N dapat di katakan cukup untuk rumah dengan ukuran kecil. Menurut klaim dari website resmi TP-Link, sinyal wifi optimal pada rumah dengan 2 kamar tidur saja. Tutorial diatas hanya untuk setting sebagai router saja, mengikuti quick access guide. Untuk setting lebih lanjut akan di publish pada artikel selanjutnya.

Tinggalkan Balasan